Sabtu 23 Sep 2023 10:35 WIB

X Segera Matikan Fitur Circles, Mulai Kapan?

Twitter/X secara resmi meluncurkan Circles pada Agustus 2022.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Natalia Endah Hapsari
 Circles merupakan fitur baru yang memungkinkan pengguna berbagi postingan dengan sekelompok orang terbatas, namun, saat ini X memutuskan untuk menutup fitur itu/ilustrasi.
Foto: EPA-EFE/ETIENNE LAURENT
Circles merupakan fitur baru yang memungkinkan pengguna berbagi postingan dengan sekelompok orang terbatas, namun, saat ini X memutuskan untuk menutup fitur itu/ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- X yang dulunya dikenal Twitter berencana menutup Circles. Itu merupakan fitur baru yang memungkinkan pengguna berbagi postingan dengan sekelompok orang terbatas, bukan dengan semua pengikut Anda. 

Kabar penutupan ini diungkapkan perusahaan pada Kamis bahwa Circles akan dinonaktifkan pada 31 Oktober.

Baca Juga

“Setelah tanggal ini, Anda tidak akan dapat membuat postingan baru yang terbatas pada Circle Anda. Anda juga tidak dapat menambahkan orang ke Circle Anda. Namun, Anda akan dapat menghapus orang dari Circle Anda," kata X dalam unggahan di pusat bantuannya.

Selain itu, perusahaan juga memberikan instruksi cara melakukannya. Twitter/X secara resmi meluncurkan Circles pada Agustus 2022. Kala itu, Elon Musk belum menjadi pemilik resmi perusahaan. 

Dia mencoba untuk keluar dari kesepakatan untuk membelinya. Namun, pada bulan April, beberapa postingan yang ditujukan untuk Circles mulai muncul di linimasa For You platform. Hal ini jelas tidak ideal jika Anda hanya ingin postingan tersebut dilihat oleh orang dalam Circle pilihan Anda.

Dilansir The Verge, Sabtu (23/9/2023), X tidak memberikan alasan mengapa fitur tersebut dimatikan. Namun, perusahaan belum lama ini meningkatkan fitur Komunitas seperti Grup Facebook. Mereka mungkin menganggap Circle dan Komunitas terlalu mirip untuk mempertahankan keduanya. 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement