Selasa 09 Apr 2024 17:49 WIB

Melisha dan Melitha Sidabutar, Si Kembar yang Lahir dan Meninggal Sama-Sama Tanggal 8

Melitha Sidabutar menyusul saudari kembarnya yang telah lebih dulu meninggal dunia.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Qommarria Rostanti
Melitha dan Melisha Sidabutar saat mengikuti audisi Indonesian Idol. Melitha meninggal dunia pada 8 April 2024, sementara saudari kembarnya telah lebih dulu meninggal pada 8 Desember 2020.
Foto: Dok. RCTI/Indonesian Idol
Melitha dan Melisha Sidabutar saat mengikuti audisi Indonesian Idol. Melitha meninggal dunia pada 8 April 2024, sementara saudari kembarnya telah lebih dulu meninggal pada 8 Desember 2020.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kabar berpulangnya penyanyi Melitha Sidabutar pada Senin (8/4/2024) dalam usia 23 tahun membuat publik turut merasakan duka mendalam. Banyak yang merasakan kepiluan sebab Melitha seolah "menyusul" saudara kembarnya, Melisha Sidabutar.

Terlebih lagi fakta bahwa keduanya lahir dan meninggal sama-sama pada tanggal 8. Melisha dan Melitha lahir pada 8 Januari 2001. Melisha terlebih dahulu meninggal dunia pada 8 Desember 2020 karena mengidap penyakit lever. Sementara, Melitha diketahui tutup usia setelah mengalami gagal jantung pada 8 April 2024. Warganet menyampaikan belasungkawa atas kepergian saudara kembar ini di usia yang terbilang muda.

Baca Juga

Pada 2020, nama Melitha dan Melisha menjadi sorotan publik setelah mengikuti kompetisi menyanyi Indonesian Idol Special Season atau musim ke-11. Audisi mereka berlangsung di hari yang sama, yakni pada 23 November 2020. Namun, mereka melakukan audisi sendiri-sendiri. Bahkan, semula para juri tidak mengetahui mereka adalah saudara kembar.

Pada kesempatan tersebut, Melitha masuk terlebih dahulu, membawakan lagu "Dealova" milik Once Mekel. Sayangnya, saat itu Melitha dinyatakan tidak lolos oleh dewan juri yang terdiri dari Anang Hermansyah, Ari Lasso, Judika, Maia Estianty, dan Rossa.

Sementara, performa Melisha yang masuk ke ruang audisi setelah Melitha kala itu dianggap baik oleh para juri. Bahkan, dia mendapatkan golden ticket. Pada audisinya, Melisha menyanyikan lagu "Emotion" dari Destiny's Child serta lagu Batak berjudul "Uju Dingolukkon Ma Nian" yang dipopulerkan Putri Silitonga.

Kebanggaan Melisha atas pencapaian tersebut sempat dia bagikan di akun Instagram @melishapricilla. "Terima kasih Tuhan untuk semua ini. Masih terasa seperti mimpi, tidak pernah berharap kesempatan seperti ini bisa kudapatkan. Dan pastinya, Golden Ticket & kesempatan ini aku persembahkan khusus untuk kembaranku, Melitha @melithatricia," tulis Melisha kala itu.

Sayangnya, beberapa pekan kemudian, Melisha meninggal dunia. Melitha pun mengunggah foto berduka atas kehilangan saudari kembarnya seraya mendoakan. Setelah tak lolos di Indonesian Idol, Melitha diketahui menjadi penyanyi lagu rohani hingga dia tutup usia.

 

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement