Senin 06 May 2024 21:40 WIB

Seleksi PTN Jalur SMMPTN-Barat Sudah Dibuka, Tersedia Kuota 16.564

Pendaftar SMMPTN-Barat bisa memilih empat prodi.

Red: Reiny Dwinanda
Pendaftaran mahasiswa baru jalur SMMPTN-Barat sudah dimulai sejak Sabtu (4/5/2024) sampai dengan 20 Juni 2024.
Foto:

Adapun 25 PTN yang tergabung dalam seleksi ini, yaitu Universitas Syiah Kuala, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Universitas Bengkulu, Universitas Jambi, Institut Seni Indonesia Padangpanjang, Universitas Palangka Raya, Universitas Malikussaleh, dan Universitas Maritim Raja Ali Haji.

Universitas Bangka Belitung, Universitas Teuku Umar, Institut Teknologi Sumatera, Institut Seni Budaya Indonesia Aceh, Universitas Samudra, Universitas Riau, Universitas Siliwangi, Universitas Sumatera Utara, Universitas Andalas, dan Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

Universitas Islam Negeri Mahmud Yunus Batusangkar, Universitas Islam Negeri Syahada Padangsidempuan, Institut Seni Budaya Indonesia Bandung, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta, Universitas Singaperbangsa Karawang, UIN Imam Bonjol Padang, dan Universitas Negeri Padang.

Wakil Ketua SMMPTN-Barat 2024 Ibrahim menuturkan, hingga saat ini sudah terdapat 9.000 calon mahasiswa yang mendaftar untuk mengikuti seleksi masuk PTN melalui jalur SMMPTN-Barat. Pihaknya menargetkan seleksi diikuti 40 ribu pendaftar.

"Kami optimistis itu akan tercapai karena baru dibuka sudah 9.000 pendaftar," ujarnya.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement