Selasa 18 Jun 2024 19:17 WIB

3 Kata dalam Alquran Ini Isyaratkan Adanya Makhluk Lain di Luar Angkasa

Alquran isyaratkan adanya kehidupan lain di luar angkasa

Red: Nashih Nashrullah
Ilustrasi luar angkasa. Alquran isyaratkan adanya kehidupan lain di luar angkasa
Foto: Space/NASA
Ilustrasi luar angkasa. Alquran isyaratkan adanya kehidupan lain di luar angkasa

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA— Apakah ada makhluk hidup bernyawa yang kasab (selain yang gaib) yang hidup di luar bumi? Pada ayat dan surat apa di dalam Alquran yang menjelaskan jenis makhluk tersebut? 

Jawaban atas pertanyaan di atas dikemukakan pendiri Pusat Studi Alquran (PSQ) Prof M Quraish Shihab, sebagaimana didokumentasikan Harian Republika 1994. Begini jawabannya:  

Baca Juga

Kalau kita membuka ayat-ayat Alquran yang berbicara tentang yang ada di langit dan bumi, maka ditemukan bahwa Alquran menggunakan dua kata yang menunjuk kepadanya. Pertama, kata maa yang oleh bahasa Arab digunakan untuk benda (makhluk tak berakal). Bacalah misalnya: 

لِلَّهِ مَا فِي السَّمَاوَاتِ وَمَا فِي الْأَرْضِ “Milik Allah apa yang ada di semua langit dan bumi.” (QS al-Baqarah: 284)