Jumat 28 Jun 2024 16:55 WIB

Militer Hizbullah yang Diakui Komite Yahudi dan Potensi Perang Dahsyat Lawan Zionis Israel

Hizbullah mempunyai kemampuan militer yang mumpuni

Rep: Fuji E Permana / Red: Nashih Nashrullah
Pemimpin Hizbullah Hassan Nasrallah (ilustrasi). Hizbullah mempunyai kemampuan militer yang mumpuni
Foto: AP Photo/Hussein Malla
Pemimpin Hizbullah Hassan Nasrallah (ilustrasi). Hizbullah mempunyai kemampuan militer yang mumpuni

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Perang antara Hizbullah Lebanon melawan zionis Israel tak akan menunggu lama. Seperti apakah kekuatan militer Hizbullah?

Hizbullah menjadi ancaman bagi Israel yang sedang menjajah Palestina. Serangan udara yang dilakukan Hizbullah kepada Israel tidak semuanya bisa diantisipasi sistem pertahanan Israel yang diklaim berteknologi canggih. Banyak serangan udara Hizbullah menembus pertahanan Israel.

Baca Juga

Situs American Jewish Committee (Komite Yahudi Amerika) atau AJC merilis hasil analisis kekuatan militer Hizbullah.

Menurut AJC, personel Hizbullah sekitar 45 ribu kombatan, kurang dari 50 persen di antaranya bertugas secara rutin. Unit elitenya, Pasukan Radwan, berkekuatan sekitar 2.500 orang. (Namun, pihak Hizbullah mengaku memiliki 100 ribu lebih pejuang yang siap berperang).