Rabu 31 Jul 2024 07:59 WIB

Digelar Dalam 3 Hari BNI EXPO 2024 akan Gaungkan Aktivasi Wondr by BNI  

BNI Expo 2024 akan menggaungkan aplikasi wondr by BNI sebagai super apps.

Rep: Dian Fath Risalah/ Red: Gita Amanda
Gelaran BNI Expo 2024 akan menggaungkan aplikasi wondr by BNI sebagai super apps dari BNI dan juga mendorong akuisisi dan pencapaian target bisnis produk dan layanan BNI.
Foto: BNI
Gelaran BNI Expo 2024 akan menggaungkan aplikasi wondr by BNI sebagai super apps dari BNI dan juga mendorong akuisisi dan pencapaian target bisnis produk dan layanan BNI.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI menggelar BNI EXPO 2024 selama tiga hari di Hall 1-3A ICE BSD, Tangerang, Jumat (2/8/2024) hingga Ahad (4/8/2024). Beragam promo dan suku bunga spesial yang disajikan pada BNI Expo 2024, dan dikombinasikan dengan kenyamanan bertransaksi dengan wondr by BNI, akan membawa pengunjung lebih dimudahkan dalam menggapai keinginannya memiliki rumah, kendaraan, dan piknik.

Direktur Retail Banking BNI Corina Leyla Karnalies mengungkapkan dalam gelaran BNI Expo 2024 akan menggaungkan aplikasi wondr by BNI sebagai super apps dari BNI dan juga mendorong akuisisi dan pencapaian target bisnis produk dan layanan BNI. BNI Expo 2024 juga, akan menjadi ajang dalam meningkatkan sinergi bisnis BNI dengan mitra strategis BNI dan anak perusahaan.

Baca Juga

“BNI EXPO 2024 digelar bukan hanya untuk nasabah tetapi juga masyarakat umum yang ingin menikmati berbagai promo, diskon menarik dan layanan dari BNI dan goalnya adalah bagaimana nasabah bisa bermigrasi dan melakukan aktivasi wondr by BNI yang sejak launching kemarin sudah 1 juta yang mendownload," ujarnya di Jakarta, Selasa (27/2024).

Hingga akhir tahun ini, BNI mentargetkan 10 juta nasabah sudah menggunakan super apps milik BNI tersebut. Diharapkan, gelaran BNI Expo juga bisa mendorong pertumbuhan tersebut.

Corina menjelaskan, BNI EXPO 2024 menyediakan pameran otomotif, test drive, showcase property, tour and travel, retail produk seperti Fashion, Kriya, serta Food & Beverages Tenant dan UMKM Xpora, aktivasi wondr by BNI, photo booth, hingga fun games.

"Kami menghadirkan 21 brand mobil dan 3 brand motor, ada fasilitas test drive juga, lalu ada juga 22 developer," ungkapnya.

Oleh karenanya, untuk mendapatkan pengalaman yang lebih seru dan mendapatkan beragam promo menarik di BNI EXPO 2024 langsung saja kunjungi website bit.ly/PROMO-BNIEXPO2024. "Tunggu apa lagi? Yuk, registrasi sekarang di https://regis.bniexpo2024.com," seru Corina.

BNI berharap pameran ini akan menjadi pameran paling meriah dan memberikan experience menarik bagi pengunjungnya. “Jangan sampai ketinggalan. Your wondrful journey starts here (Perjalananmu yang seru dimulai dari sini),” ucap Corina.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement