REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan Gubernur Jakarta Anies Baswedan hadir langsung dalam 'Apel Siaga: Warga Kota Kawal TPS dan Rapat Akbar Warga Kota' di Lapangan Blok S, Jakarta Selatan, Kamis (21/11/2024). Dalam kegiatan itu, Anies juga sekaligus menyatakan dukungannya kepada Pramono Anung-Rano Karno di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024.
Anies menilai, elektabilitas Pramono-Rano makin hari makin terlihat baik. Karena itu, ia berharap keberlanjutan programnya semasa menjabat sebagai Gubernur Jakarta dapat terus dikerjakan oleh pasangan calon (paslon) nomor urut 3 itu.
"Sekarang saya bersyukur Mas Pram dan Bang Doel makin hari makin baik. Mudah-mudahan keberlanjutan program-program di Jakarta akan bisa berjalan dengan baik di bawah kepemimpinannya Mas Pram besok," kata dia, Kamis sore.
Dalam kesempatan itu, Anies juga mengajar pendukungnya, Anak Abah, untuk ikut mendukung Pramono-Rano di Pilgub Jakarta 2024. "Itu jelas lah," kata dia.
Dalam apel siaga itu, mantan Gubernur Jakarta tersebut juga memberikan tiga pesan kepada para warga yang hadir di lapangan Blok S. Pertama, masyarakat diminta mengajak tetangga dan keluarganya untuk mencoblos pada 27 November.
Kedua, masyarakat diminta melakukan pengawasan agar Pilgub Jakarta berjalan bersih dari segala jenis intervensi. Ketiga, masyarakat diminta ikut memastikan proses pencoblosan di hari H berlangsung dengan jujur dan adil.
"Tiga amanat itu yang tadi diberikan kepada warga kota dan kami bersyukur bahwa mereka semua nanti akam bertugas di setiap TPS memastikan bahwa pilkada besok berjalan dengan baik," kata dia.
Sebelumnya Anies dan Pramono-Rano telah dua kali bertemu secara resmi di kediaman mantan gubernur DKI Jakarta. Namun Anies saat itu belum secara terbuka menyatakan dukungannya meski secara tersirat sudah pro ke Pramono-Rano.