Sabtu 19 Aug 2017 06:06 WIB

Palangka Raya, Kota Pertama Berstatus 'Modern City'

Kabel fiber optik
Foto: blogspot.com
Kabel fiber optik

REPUBLIKA.CO.ID, PALANGKA RAYA --  Palangka Raya Ibu kota Provinsi Kalimantan Tengah merupakan kota pertama di Indonesia yang ditetapkan PT Telkom Indonesia sebagai wilayah berstatus Modern Broadband City. Direktur Network dan IT Solution Telkom, Zulhelfi Abidin saat peluncuran Telkom Moderen City Palangka Raya d mengatakan penetapan ini didasarkan beberapa indikator.

"Salah satu indikator karena Kota Palangka Raya merupakan ibukota provinsi pertama yang memiliki infrastruktur 100 persen fiber optik," kata Zulhelfi di hadapan Kepala Diskominfo Kalteng, Herson B Aden dan seluruh tamu undangan.

Dikatakannya, dengan total pelanggan sebanyak 12.156 pengguna, proses pendirian Palangka Raya sebagai Modern City ini memakan waktu sekira satu tahun. Modern City sendiri merupakan program moderenisasi jaringan tembaga ke jaringan fiber optikyang dapat meningkatkan kualitas layanan informasi dan teknologi komunikasi (ICT).

Menggunakan jaringan berbasis fiber optik ini, performa berselancar di internet semakin cepat yang mana kecepatannya mencapai 100 Mbps. Saat ini untuk wilayah Kota Palangka Raya, pihak Telkom tercatat telah memiliki 188 "Base Transceiver Station" (BTS), 288 area 'public wifi'.

Hingga pertengahan 2017, dari 13 kbupaten dan satu kota di Kaimantan Tengah, Telkom telah menghubungkan 12 kabupaten/kota dengan jaringan backbone serat optik dengan persentase pemasanan masih bervariasi.

Sementara untuk dua wilayah yakni Kabupaten Gunung Mas dan Sukamara tengah dalam proses penyelesaian pembangunan jaringan. Telkom menargetkan pada periode 2018 seluruh wilayah di Provinsi Kalimantan Tengah semua jaringan telah menggunakan fiber optik.

Melalui peningkatan kualitas layanan ini, pihaknya pun berharap semakin banyak masyarakat dan pengguna yang merasakan manfaat secara langsung baik untuk menggenjot produktivitas pemasaran produk dan maupun penunjang aktivitas lain yang menggunakan sarana internet.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement