Selasa 29 Apr 2014 19:52 WIB

Ini Komentar Menkes Soal Aplikasi Kesehatan

Layanan virtual dokter di Washington Amerika Serikat
Foto: VOA
Layanan virtual dokter di Washington Amerika Serikat

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi memberi apresiasi terhadap kehadiran aplikasi kesehatan daring tersebut untuk pertama kalinya di Indonesia. Menurutnya aplikasi itu dapat memudahkan masyarakat untuk berkonsultasi dengan dokter. Kendati demikian, dia tetap memberikan masukan untuk "Hello Doctor".

"Saya pikir masyarakat dimudahkan untuk mendapatkan informasi kesehatan. Tetapi perlu ada keberlanjutan untuk aplikasi ini agar ke depannya lebih baik."

"Ada baiknya 'Hello Doctor' ini bisa memfasilitasi kebutuhan konsultasi medis bagi masyarakat yang kurang mampu, atau bisa juga aplikasi sejalan dengan kebijakan BPJS agar bisa untuk semua tidak terbatas pada kalangan tertentu saja," katanya.

"Hello Doctor" sendiri baru bisa diakses oleh masyarakat yang berlangganan menggunakan operator Telkomsel. Sehingga masih terbatas bagi masyarakat yang menjadi pelanggan untuk salah satu brand penyedia layanan jasa komunikasi tersebut.

Aplikasi "Hello Doctor" dapat berjalan di sejumlah ponsel cerdas yang kompatibel. Info lebih lanjut dapat diakses melalui laman www.hellodoctor.co.id.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement