Sabtu 31 May 2014 22:13 WIB

Akun Twitter SBY Tembus Lima Juta Follower

Twitter SBY
Foto: bisnisjabar.com
Twitter SBY

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Akun Twitter Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) @SBYudhoyono mencatat lima juta akun pengikut pada akhir Mei 2014 atau 13 bulan setelah diluncurkan pada 13 April 2013.

Hingga Sabtu (31/5) pukul 21.30 WIB akun @SBYudhoyono telah diikuti oleh 5.006.290 akun twitter lainnya, baik dari dalam maupun luar negeri. Sejak pertama kali mengunggah kicauan atau tweet pada 13 April 2013, hingga 31 Mei 2014 akun tersebut telah menggunggah 2.665 kicauan.

Tweet Presiden SBY dalam sejumlah kesempatan antara lain terkait pandangan dan pendapat mengenai sejumlah isu nasional maupun global. Hingga bulan ketigabelas, akun @SBYudhoyono telah mengunggah 533 foto dan video.

Sementara akun Twitter lain yang diikuti oleh akun Twitter Presiden SBY itu tercatat 132 akun. Melalui akun Twitternya Presiden menyampaikan sejumlah pandangan dan juga pikiran.

Tak hanya melalui Twitter, Presiden SBY juga kerap mengunggah pandangannya di YouTube dan Presiden SBY juga memiliki Fans Page yang berbasis media sosial Facebook.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement