REPUBLIKA.CO.ID, LONDON--Perdana Menteri Inggris, David Cameron, dan Presiden Amerika Serikat, Barack Obama, sepakat untuk menyelesaikan konsolidasi fiskal. Berbicara melalui telepon, Selasa (22/1) sore waktu setempat, dua pemimpin itu sepakat tentang perlunya kata sepakat dalam kebijakan fiskal pada pertemuan puncak (KTT) di Kanada pekan ini.
"Mengenai ekonomi global, ke dua pemimpin itu sepakat bahwa KTT pemimpin kelompok 20 (G20) akhir pekan ini adalah kesempatan penting dalam mendukung pemulihan. Itu dimungkinkan dicapai dengan konsolidasi neraca fiskal dan berbagai strategi baru untuk pertumbuhan," katanya.
Inggris belum memperkenalkan kebijakan ekonomi terbarunya. Seperti diberikatan sebelumnya Inggris berencana menerapkan kenaikan pajak ambisius dan penurunan belanja guna memangkas defisit anggaran belanja menjadi hanya satu persen dari PDB dalam lima tahun.