REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON--Richard Holbrooke, yang ditunjuk Presiden Amerika Serikat Barack Obama mewakili dirinya untuk Afghanistan dan Pakistan meninggal Senin. Sumber CNN di Gedung Putih mengabarkan kematian pria 69 tahun ini.
Holbrooke adalah veteran diplomat ternama. Ia terlibat dalam perdamaian di Semenanjung Balkan 1995 dan kini membantu Obama mencari jalan keluar untuk "perang" yang dimulai Bush di Afghanistan sejak 9 tahun lalu.
Holbrooke juga pernah menjadi duta besar AS untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa dan Jerman. Dia dua kali menjabat asisten menteri luar negeri AS.
Kabarnya, dia meninggal setelah menjalani operasi di aortanya. Dia dilarikan ke rumah sakit setelah jatuh sakit di kantor Hillary Clinton.