Senin 25 Feb 2013 20:53 WIB

Waspadai, Ada 3 Mitos Baru Dalam Pola Diet

Porsi makanan dan ukuran piring  (ilustrasi)
Porsi makanan dan ukuran piring (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Mencari cara terbaru untuk mengurangi berat badan? Perkaranya, saat ini trik diet untuk mengurangi berat badan tidak bisa serta merta berkerja dengan baik. Apalagi bila yang bersangkutan malas dan mengikuti tip-tip itu setengah hati. Dalam artikel akan diluas tiga hal yang dipercayai mengurangi berat badan dan kemudian berubah menjadi mitos, seperti yang dilansir oleh Real Age

Mitos 1. Menyantap lima kali sehari dalam porsi kecil. Gagasan awal cara ini adalah untuk menjaga kadar gula darah stabil dan membuat energi tubuh tetap tinggi. Masalahnya, banyak orang berakhir dengan menyantap makanan lima kali sehari dalam porsi normal.

"Saya menemukan orang-orang justru memiliki berat badan lebih baik ketika mereka duduk dan menyantap tiga kali sehari dengan dua kudapan kecil di antaranya," ujar pakar nutrisi, Katherine Tallmadge, MA, RD. "Makanan dalam porsi normal menghilangkan rasa lapar. Bila anda hanya memakan gigitan kecil selama seharian, anda justru akan terus merasa lapar."

Mitos 2. Makan Sedikit dengan piring kecil. Sejumlah studi menunjukkan bahwa piring besar mendorong orang untuk makan banyak karena mereka ingin menambah begitu melihat porsi mereka sedikit. Hanya saja, gagasan piring kecil bisa bekerja bila hanya ada pembatasan makanan yang diletakkan di atasnya.

Dalam studi terbaru di Universitas Kristen Texas, Fort Worth, 10 wanita obesitas dan 10 wanita berberat badan normal, diminta secara acak untuk menyantap makan siang di atas piring besar atau piring kecil yang sudah disajikan dalam dua hari berbeda. Setelah itu mereka diperbolehkan untuk mengambil sendiri. Yang Terjadi?

Seluruh wanita tadi ternyata makan hingga mereka kenyang terlepas dari ukuran piring yang dimiliki. "Ambil yang Anda butuhkan, atau ukur jumlahnya sebelum meletakkan di atas piring, lalu hindari yang tak perlu," saran Tallmadge. Ia sendiri tidak terlibat dalam studi. "Ketika seseorang memiliki akses ke makanan, maka mereka cenderung terus makan dan mengunyah," ujarnya.

Mitos 3. Hanya ada satu cara diet bagi seseorang dan bersetialah dengan pola tersebut. Buku-buku diet selama ini selalu mempromosikan bagaimana menghilangkan bobot dengan rencana diet paling ngetren. Satu Studi mengenai penurunan berat badan dari Pusat Riset Biomedikal Pennington, Baton Rouge, LA, mengungkapkan tidak peduli seperti apa rencana makan yang anda terapkan,  Anda akan kehilangan berat badan selama konsisten dengan pola tersebut.

Dalam studi, beberapa ratus penderita obesitas diminta untuk melakukan empat tipe diet dengan berbagai macam porsi protein, lemak dan karbohidrat. Periset mengecek berat para partisipan setelah enam bulan dan lagi setelah dua tahun. Mereka menemukan bahwa semua orang tadi mampu menurunkan berat hingga empat kilo dalam dua tahun tak peduli dengan tipe diet apa yang dijalani.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement