Rabu 27 May 2015 12:27 WIB

Tingkatkan Emosi Positif dengan Meditasi

Rep: Desy Susilawati/ Red: Winda Destiana Putri
Meditasi baik dilakukan di waktu luang
Foto: Womanitely
Meditasi baik dilakukan di waktu luang

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --Melakukan pekerjaan yang banyak setiap hari, ditambah dengan rutinitas yang itu-itu saja kadang membuat tubuh merasa letih.

Bahkan, tanpa disadari, Anda menjadi mudah marah akibat padatnya kegiatan yang harus dilakukan. Nah, untuk mengembalikan kondisi tubuh tidaklah sulit. Hanya dengan rileksasi Anda merasa jauh lebih baik.

Praktik relaksasi yang melibatkan pelepasan pikiran dari semua hal yang menarik, membebani, maupun mencemaskan dalam hidup kita sehari-hari bisa juga disebut dengan meditasi.

Dilansir dari Allwomenstalk, meditasi memiliki berbagai manfaat, berikut penjelasannya Rabu (27/5).

Meningkatkan Fungsi Kognitif

Apakah Anda memiliki anak yang sedang ujian atau Anda sendiri sedang bersiap untuk ujian atau akan menghadapi sesuatu yang berat di kantor? Saat ini tentu saja bagi yang akan menghadapi ujian sedang berjuang mengatasi kecemasan. Siswa atau mahasiswa yang merenung atau meditasi sebelum ujian yang lebih baik daripada siswa yang tidak melakukannya. Meditasi sebelum ujian siswa membantu meningkatkan kemampuan pemahaman dalam membaca dan memori, karena meditasi meningkatkan fungsi kognitif mereka.

Meningkatkan Emosi Positif

Apakah Anda merasa terus berpikir negatif? Apakah Anda merasa hidup Anda tidak berjalan seperti yang Anda inginkan? Apakah Anda terus-menerus bertanya pada diri sendiri 'Mengapa ini selalu terjadi kepada saya?' Meditasi meningkatkan emosi positif. Meditasi mengarah kepada kedamaian batin yang memungkinkan seseorang untuk melepaskan pikiran.

Meningkatkan Waktu Tidur

Apakah Anda terus-menerus merasa lelah? Apakah Anda menderita insomnia? Manfaat lain dari meditasi adalah perbaikan dalam tidur. Bermeditasi siang hari memungkinkan orang untuk memiliki kontrol lebih baik atas emosi mereka sepanjang hari. Mereka juga akan memiliki tidur yang lebih baik di malam hari.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement