REPUBLIKA.CO.ID, Merasa sulit menjelang tanggal tua? Boleh jadi ini pertanda Anda kurang berhasil mengelola penghasilan. Berikut tips agar tidak bangkrut saat tanggal tua:
1. Syukuri berapa pun gaji yang diterima. Tanpa syukur, kita tak akan bisa makmur.
Jangan mengeluh dengan besaran gaji yang diterima. Karena, hal itu akan memengaruhi bagaimana kita mengelolanya. Kalau memang terasa tidak adil, sebaiknya kita cari saja pekerjaan yang lain. Syukuri saja berapa pun angka yang kita terima saat ini. Menurut perencana keuangan Ahmad Gozali, orang yang tak bisa bersyukur, biasanya tak akan bisa makmur. Selain itu, hitung berapa kebutuhan ke depan. Bukan cuma yang jangka pendek, tapi juga jangka panjang.
2. Dalam mengelola keuangan, jangan malas untuk menghitung kembali kebutuhan kita dalam beberapa bulan ke depan. Tapi, jangan lupa setidaknya sisihkan 20 persen untuk mulai menabung kebutuhan jangka panjang. Kalau tidak cukup, tulis berbagai prioritas yang harus kita penuhi di atas kertas. Bagaimanapun, biasanya hal yang kita inginkan pasti banyak. Kalau sudah begitu, memilih prioritas adalah kunci utamanya.
3. Plan what to spend. Spend as you planned.
Berbagai rencana pengeluaran yang telah dibuat akan tetap percuma kalau tidak menjalankan hal-hal yang telah disusun. Kontrol diri selalu jadi kunci.
Jangan lupa, bagaimanapun ini adalah uang yang telah kita hasilkan sendiri. Jadi, gunakan untuk memenuhi standar hidup kita sendiri. Tidak perlu tergiur orang lain yang berbelanja berbagai barang yang belum tentu kita butuhkan.