REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - Komunitas Pencinta Israel akan merayakan kemerdekaan Israel di beberapa kota di Pulau Jawa pada Sabtu (14/5) besok. Untuk perayaan di wilayah Jakarta, komunitas tersebut sengaja merahasiakan lokasinya.
Untuk tempat merayakan kemerdekaan Israel di Jakarta, mereka mengatakan sudah memiliki beberapa tempat untuk dijadikan tempat acara. Namun, mereka enggan menyebutkannya.
Hal ini untuk mengantisipasi kelompok-kelompok yang akan menentang aksi perayaan kemerdekaan Israel. "Untuk mengantisipasinya, makanya kami merahasiakannya," kata penggagas acara sekaligus ketua Komunitas Pencinta Israel, Unggun Dahana.
Untuk perayaan di wilayah Jakarta, pihaknya hanya akan melangsungkan prosesi pengibaran bendera Israel sambil menyanyikan lagu kebangsaan Israel. Untuk beberapa kota lainnya, komunitas ini rencananya akan mengadakan pesta besar-besaran seperti halnya perayaan peringatan kemerdekaan Indonesia. Mereka akan menggelar perlombaan seperti balap karung dan makan kerupuk.