Senin 05 Mar 2012 12:09 WIB

Takut Istri Stres, Dhana Ajukan Penangguhan Penahanan

Rep: bilal ramadhan/ Red: Endah Hapsari
Dhana Widyatmika (tengah, berbaju batik motif coklat putih)
Foto: Republika/Edwin
Dhana Widyatmika (tengah, berbaju batik motif coklat putih)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA---Menyusul penahanan sejak Jumat (2/3) lalu, tersangka kasus korupsi Dhana Widyatmika mengajukan penangguhan pada Senin (5/3). Alasan pihak Dhana, istri tersangka stres. "Jadi akan diajukan penangguhan hari ini karena dikhawatirkan istrinya, Diah Anggraeni, semakin stres dan terpukul," kata salah satu kuasa hukum Dhana Widyatmika, Daniel Alfredo, yang ditemui di Kejaksaan Agung, Jakarta, Senin (5/3).

Ada beberapa alasan pihak Dhana mengajukan penangguhan seperti Dhana tidak akan kabur dan selama ini dia selalu bersikap kooperatif. Namun, alasan utama pihaknya mengajukan penangguhan penahanan adalah istri Dhana yang dikhawatirkan akan semakin stres dan tertekan dengan pemberitaan Dhana di media massa dan televisi. Apalagi, istrinya juga belum dapat menjenguk Dhana di rumah tahanan (rutan) Salemba. "Kalau rencana besuk, kita sedang menunggu izin. Sabtu dan Minggu kan tidak bisa mengurus izin besuk," jelasnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement