Selasa 17 Apr 2012 12:40 WIB

Lagi, Gempa 5,1 SR Guncang Aceh, Warga Panik

Sejumlah warga Kampung Jawa Lama berlarian keluar rumah menyelamatkan diri setlah mendengar isu tsunami pasca gempa melanda Lhokseumawe, Provinsi Aceh. Rabu (11/4).
Foto: Rahmad/Antara
Sejumlah warga Kampung Jawa Lama berlarian keluar rumah menyelamatkan diri setlah mendengar isu tsunami pasca gempa melanda Lhokseumawe, Provinsi Aceh. Rabu (11/4).

REPUBLIKA.CO.ID,  BANDA ACEH -- Gempa berkekuatan 5,1 pada Skala Richter (SR) yang berpusat 129 Km Barat Daya Kota Banda Aceh dengan kedalaman 25 km sempat membuat panik warga aceh yang sedang melakukan aktivitasnya, Selasa.

Sesaat setelah gempa mengguncang Kota Banda Aceh sejumlah peserta sidang pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara pemilihan kepala daerah/wakil gubernur di gedung DPRA (Dewan Perwakilan Rakyat Aceh) berhamburan keluar.

Selain itu, para pegawai negeri sipil dan swasta juga mulai berlarian ke luar gedung masing-masing khawatir akan terjadi gempa susulan yang lebih kuat. Begitu juga suasana yang terlihat sekolah di Madrasah Ibtidaiyah Negeri Model Banda Aceh, juga terlihat banyak orang tua murid yang menjemput anak-anaknya.

Madrasah tersebut berlokasi di Jambo Tape, Kota Banda Aceh yang hanya berjarak sekitar tiga kilometer dari bibir pantai.

Ratusan siswa madrasah yang juga merasakan gempa segera berlari mengamankan diri dengan menuju kelapangan olah raga dan menunggu dijemput orangtuanya..

"Saat gempa anak-anak sudah diatur untuk turun, tapi banyak anak yang sudah turun duluan," ujar salah seorang guru madrasah tersebut Raimah, ketika ditemui.

Tidak lama kemudian, gempa berkekuatan 5,0 SR pada pukul 10:57 wib berpusat di 497 km Barat Daya Kabupaten Simeulue Nangroe Aceh Darussalam, dengan kedalaman 10 Km.

sumber : antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement