Rabu 21 Nov 2012 16:00 WIB

Jokowi Izinkan Tiang Monorel Dipasangi Iklan

Rep: Rachmita Virdani/ Red: Yudha Manggala P Putra
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo meninjau Rumah Susun Tanah Tinggi (Rustanti), Johar Baru, Jakarta, Jumat (26/10). Melalui Dinas Perumahan DKI Jakarta, Jokowi berjanji melakukan perbaikan beberapa pompa air dan pengecatan ulang Rustanti ini pada Senin (29/
Foto: Antara Foto/Dhoni Setiawan
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo meninjau Rumah Susun Tanah Tinggi (Rustanti), Johar Baru, Jakarta, Jumat (26/10). Melalui Dinas Perumahan DKI Jakarta, Jokowi berjanji melakukan perbaikan beberapa pompa air dan pengecatan ulang Rustanti ini pada Senin (29/

REPUBLIKA.CO.ID,KEBON SIRIH -- Beberapa tiang pancang monorel yang kini tergeletak di sepanjang Jalan Rasuna Said dan Jalan Asia Afrika terlihat dimanfaatkan oleh sejumlah pihak untuk memasang iklan. Namun hal ini tidak menjadi masalah bagi Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo. 

"Sekarang tidak apa-apa dipakai iklan, sebentar lagi juga akan dipakai buat monorel," katanya di Balaikota DKI, Rabu (21/11). 

Jokowi memang masih optimis bahwa monorel akan tetap berjalan. Tiang pancang pun segera digunakan sesuai dengan fungsinya. 

Sebelumnya Pemprov DKI sepakat akan melanjutkan kerjasama dengan PT Adhi Karya untuk menyelesaikan monorel. Penyelesaian proyek monorel sendiri ditargetkan selesai pada 2015 dengan menyediakan tiga jalur.

Ketiga jalur tersebut adalah Cawang-Ancol, Sudirman-Kuningan dan Cawang-Grogol. Nilai ketiga jalur itu diproteksikam mencapai Rp 12 triliun.

Direktur PT Adhi Karya, Kiswodarmawan mengatakan bahwa tiang-tiang pancang yang sudah terpasang diusahakan akan tetap dipakai. Namun untuk jalur monorel akan disesuaikan dengan proposal yang ada. 

"Jalur akan disusun bersama-sama dengan Pemprov DKI dan Dinas Perhubungan DKI," katanya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement