REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ada tiga poin yang ingin dibenahi Roy Suryo ketika dirinya diumumkan secara resmi menjadi Menteri Pemuda dan Olah Raga (Menpora) oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Salah satu poin yang disoroti Roy adalah penyelesaian dualisme PSSI.
"Ada tiga poin penting. Pertama, pembenahan internal Kemenpora, ada kasus internal maupun eksternal. Kedua, ada prestasi yang harus tetap kita jaga. Ketiga, ada dualisme kepengurusan yang harus dibenahi," katanya, Jumat (11/1).
Rencananya Presiden akan langsung mengumumkan kepatian Roy sebagai Menpora seusai shalat Jumat. Saat ini, Roy telah meninggalkan Istana Kepresidenan setelah sebelumnya dipanggil SBY.
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement