Rabu 23 Jan 2013 07:21 WIB

Shakira Sambut Kelahiran Putra Pertama

Rep: Ani Nursalikah/ Red: Dewi Mardiani
Gerard Pique-Shakira
Foto: justjared.buzznet.com
Gerard Pique-Shakira

REPUBLIKA.CO.ID, Selasa (22/1) malam merupakan hari yang tidak akan dilupakan penyanyi Latin Shakira seumur hidupnya. Ia akhirnya melahirkan seorang bayi laki-laki.

Penyanyi kelahiran Kolombia dan pasangannya pesebakbola asal Spanyol Gerard Piqué menyambut kelahiran putra pertama mereka di Barcelona. Dengan bangga Shakira berbagi nama putra mereka di situs mikroblog Twitter.

Bayi laki-laki itu diberi nama Milan Piqué Mebarak. Dalam sebuah pernyataan di situsnya, Shakira menjelaskan arti nama bayinya. Milan dalam bahasa Slavia artinya kesayangan, tercinta, dan terpuji. Dalam bahasa Romawi kuno artinya bersemangat dan bekerja keras. Sedangkan dalam bahasa Sansekerta berarti persatuan.

Sama seperti ayahnya, bayi Milan otomatis menjadi anggota Klub Sepakbola Barcelona. Rumah sakit telah mengonfirmasi berat sang bayi sekitar tiga kilogram. Baik bayi maupun ibunya dalam keadaan sehat.

"Saya meminta kalian menyertakan saya dalam doa kalian di hari terpenting hidupku. Shak," kicau Shakira dalam akun Twitter-nya sebelum melahirkan pada pukul 19.36 waktu setempat, seperti dilansir e online. Ia juga menge-twit dalam bahasa Inggris dan Spanyol.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement