Ahad 14 Apr 2013 15:39 WIB

Mendikbud: UN Ditunda, Murid Senang

Rep: Dyah Ratna Meta Novi/ Red: Nidia Zuraya
Ujian Nasional tingkat SMA
Foto: Agung Supriyanto/Republika
Ujian Nasional tingkat SMA

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh mengatakan, Ujian Nasional (UN) di 11 provinsi di Indonesia Tengah terpaksa ditunda. Namun ia yakin penundaan ini tidak akan menimbulkan masalah bagi 1,1 juta siswa di Indonesia Tengah.

 

Kalau jadwal ujian di geser maju, kata Nuh, pasti murid akan protes luar biasa. “Kalau jadwal UN digeser mundur, saya yakin murid-murid merasa  senang, jadi ini tidak perlu didramatisir,”katanya di Gedung Kemendikbud, Senayan, Jakarta, Ahad, (14/4).