REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menyatakan pihaknya menerapkan sistem rekrutmen yang sama ke semua kader, termasuk artis.
"Semua melalui tahapan yang sama. Dalam soal rekruitmen caleg tidak ada keistimewaan," kata Sekretaris Fraksi PPP, Arwani Thomafi ketika dihubungi Republika di Jakarta, Kamis (25/4).
Arwani menyatakan PPP tidak membedakan caleg berlatarbelakang artis dan nonartis. Hal ini karena PPP merekrut caleg berdasarkan kriteria yang ditetapkan partai.
"Ada parameternya, misalnya dinilai sejauhmana tingkat elektabilitasnya di dapil tersebut," ujar Arwani.
Selain itu, PPP juga melakukan uji kompetensi terhadap caleg berlatarbelakang artis. Hal ini dilakukan agar artis yang terpilih bisa menjalankan fungsi kedewanan dengan baik.
Sejumlah artis menghiasi daftar calon sementara (DCS) PPP mereka di antaranya: Angel Lelga, Okky Asokawati dan Mat Solar.