REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Komjen Pol Sutarman mengaku telah menyiapkan sejumlah nama untuk mengisi posisi Kepala Badan Reserse Kriminal Polri (Kabareskrim) Polri.
Meski demkian, ia ingin melakukan uji kompetensi untuk menentukan orang yang tepat. "Namanya banyak tapi tidak saya sebutkan sekarang. Kita asesmen dulu yang sesuai, yang mempunyai kompetensi, integritas yang baik. Itu kita proses dulu," kata Sutarman usai serah terima jabatan perwira tinggi dan menengah Polri di Ruang Rapat Utama Mabes Polri Jakarta, Senin (4/11).
Menurut Sutarman, pihaknya ingin jabatan strategis dipegang oleh orang-orang yang betul-betul memiliki kompetensi dan integritas yang baik sehingga mampu menjawab tantangan dan tuntutan masyarakat.
Jabatan Kabareskrim Polri kosong usai ditinggal oleh Komjen Sutarman yang resmi menjadi Kapolri. Selama ini, Bareskrim dinilai menjadi badan strategis yang berada di bawah naungan Mabes Polri. Sebelum Sutarman, beberapa nama pernah memegang jabatan ini yakni, Ito Sumardi dan Susno Duadji.