Sabtu 28 Dec 2013 14:51 WIB

Amien Rais: Kenapa Orang Dipenjara Masih Bisa Dilantik?

Rep: Bilal Ramadhan/ Red: Mansyur Faqih
Amien Rais
Foto: Antara/Syaiful Arif
Amien Rais

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Majelis Pertimbangan Partai Amanat Nasional (PAN), Amien Rais menilai rencana pelantikan tersangka pemberi suap kepada Akil Mochtar, Hambit Bintih sebagai Bupati Gunung Mas memang tidak etis. "Secara etika itu sangat tidak etis, ya tidak layak," kata Amien di Jakarta, Sabtu (28/12).

Amien menambahkan, hal ini yang menjadi masalah bagi bangsa Indonesia terkait upaya pemberantasan tindak pidana korupsi. Kenapa tersangka kasus korupsi yang sudah ditahan tapi masih bisa dilantik.

Menurutnya, hal ini tidak etis apalagi saat pemerintah sedang membersihkan diri dari tindak pidana korupsi. "Itu masalahnya bangsa kita, kenapa orang yang sudah dipenjara kok masih bisa dilantik?" ujarnya.

Sebelumnya, pimpinan KPK telah memutuskan untuk menolak permintaan izin dari DPRD Kabupaten Gunung Mas untuk melantik Hambit Bintih. Politisi PDI Perjuangan itu sendiri saat ini sedang ditahan di Rutan KPK cabang Pomdam Jaya Guntur terkait kasus suap dalam penanganan sengketa pilkada Kabupaten Gunung Mas di Mahkamah Konstitusi (MK).

Hambit bintih menjadi tersangka pemberi suap bersama dengan seorang pengusaha dari Palangkaraya, Cornelis Nalau. Sedangkan tersangka penerima suap adalah Akil Mochtar yang saat itu sebagai Ketua MK dan anggota DPR dari Fraksi Golkar, Chairun Nisa.

Barang bukti suap ini adalah uang sekitar Rp 3 miliar. Empat orang ini ditangkap dalam operasi tangkap tangan (OTT) yang dilakukan KPK di rumah dinas Akil Mochtar di kawasan Widya Chandra, Jakarta Selatan pada 2 Oktober 2013.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement