Ahad 26 Jan 2014 15:46 WIB

Seorang Pria Coba Bunuh Diri di Warteg

Rep: Wahyu Syahputra/ Red: Yudha Manggala P Putra
Pisau untuk menusuk, ilustrasi
Foto: PhotoStack
Pisau untuk menusuk, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, SEMANGGI -- Nyamen (40 tahun) mencoba menghabisi nyawanya sendiri di sebuah warung makan di Jalan Tanjung Duren Timur Raya, RT 09/05, Jakarta Barat, Sabtu (25/1) pukul 21.05 WIB. Hingga kini polisi masih menyelidiki motivasi korban.

''Sementara (diduga akibat) masalah utang,'' kata Kanit Reskrim Polsek Tanjung Duren AKP Khoiri, Ahad (26/1).

Di tubuh pria tersebut ditemukan sejumlah bon makanan yang diutanginya. Ia sebelumnya makan di warung tersebut dan memohon kepada pemilik warung untuk memberikan sebuah pisau.

Pemilik warteg tidak memberikan karena tidak ada alasan pasti mengenai penggunaan pisau tersebut. Tapi, korban mengambil pisau tersebut ketika pemilik warung lengah. Korban pun menusukkan pisau itu ke perutnya sendiri.

Beberapa saksi yang berada di warung langsung menolong korban yang berprofesi sebagai kuli bangunan yang tinggal di bedeng pembangunan mal di Tanjung Duren, Jakarta Barat, ke RS Sumber Waras untuk mendapat perawatan medis. Polisi pun diberitahu atas kejadian ini. Khoiri mengatakan, sampai dini hari tadi, kondisi korban masih stabil. Namun, ia belum tahu kondisi terkini.

Kehidupan adalah anugerah berharga dari Allah SWT. Segera ajak bicara kerabat, teman-teman, ustaz/ustazah, pendeta, atau pemuka agama lainnya untuk menenangkan diri jika Anda memiliki gagasan bunuh diri. Konsultasi kesehatan jiwa bisa diakses di hotline 119 extension 8 yang disediakan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Hotline Kesehatan Jiwa Kemenkes juga bisa dihubungi pada 021-500-454. BPJS Kesehatan juga membiayai penuh konsultasi dan perawatan kejiwaan di faskes penyedia layanan
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement