REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok kembali terlihat di kantornya di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (21/4). Sebelumnya, Ahok tak masuk kerja selama sepekan lantaran sakit.
Ahok tiba di kantornya sekitar pukul 08.00 WIB. Dia terlihat mengenakan setelan jas warna hitam. Kondisi mantan bupati Belitung Timur tersebut sebenarnya belum sepenuhnya prima. Suara Ahok masih serak. Ia juga mengaku lehernya masih sakit saat menoleh, efek dari operasi sinusitis yang ia jalani sepekan lalu. Meski belum sembuh benar, Ahok menyatakan sudah siap kembali bekerja.
"Sudah semakin baikan, walaupun masih agak susah nengok," kata suami Veronica Tan ini.
Selama tak masuk kerja, menurut Ahok, tugas di pemerintahan tak terganggu. Sebab, saat menjalani menjalani masa pemulihan di rumah, dia tetap melakukan koordinasi dengan gubernur dan kepala dinas.
"Koordinasi dengan pak gubernur tetap telepon. Dari Senin semua disposisi jalan, tiada hari tanpa disposisi," kata ayah tiga anak ini.
Ahok dikabarkan telah menjalani operasi sinusitis pada Jumat pekan lalu. Setelah itu, mantan anggota DPR RI tersebut tak masuk kerja selama satu pekan karena harus menjalani masa pemulihan.