REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Terpilihnya Joko Widodo-Jusuf Kalla sebagai Presiden dan Wakil Presiden Indonesia untuk periode lima tahun ke depan mendapat sambutan banyak pihak. Termasuk kalangan pariwisata internasional.
Mereka memuji demokrasi di Indonesia yang bisa menjadi contoh bagi negara lain, yang tentunya akan mendukung iklim pariwisata.
“Saya mendapat banyak telepon, BBM dan SMS dari pimpinan asosiasi pariwisata internasional yang memberikan selamat atas keberhasilan Indonesia menyelenggarakan pilpres, dan terpilihnya presiden dan wakil presiden baru,” kata Iqbal Alan Abdullah, Ketua Asosiasi Kongres dan Konvensi (Incca), Rabu (23/7) di Jakarta.
Vice President of the Asian Federation of Exhibition & Convention Associations (AFECA) ini mengatakan, umumnya para para petinggi asosiasi internasional itu melihat Indonesia sebagai negara yang dewasa dalam berdemokrasi.
“Kami sangat bahagia dengan perkembangan ini, apalagi berlangsung dengan damai. Saya sebagai pribadi maupun dari asosiasi menyampaikan selamat kepada Jokowi-JK yang telah berhasil memenangkan pilpres,” sambung Iqbal, yang juga anggota DPR RI dari Fraksi Hanura ini.
Ke depan ia berharap para peserta maupun pendukung capres-cawapres dapat bekerjasama untuk mewujudkan Indonesia yang hebat.
“Sudah saatnya kita merekatkan semua hal yang sempat membuat kita retak selama proses pilpres ini, kita harus bersatu kembali sebagai sesama anak bangsa,” ujar Iqbal dalam pernyataan tertulisnya.
Selain kepada Jokowi-JK, Iqbal juga menyampaikan selamat kepada Presiden SBY berikut jajarannya termasuk TNI dan Polri yang telah mengantarkan pilpres berlangsung dengan demokratis dan aman.