Senin 13 Oct 2014 11:44 WIB

Costa Ternyata Sempat Ragu Bisa Cetak Gol untuk Spanyol

Diego Costa
Foto: Reuters/Kai Pfaffenbach
Diego Costa

REPUBLIKA.CO.ID, LETZEBUERG--Diego Costa mengaku sempat ragu ia bisa segera mencetak gol untuk timnas Spanyol. Sebab sudah enam pertandingan dilewatinya tanpa membobol gawang lawan.

Penantian Costa berakhir Senin (13/10) dini hari WIB. Setelah melewati 500 menit tanpa mencetak gol bersama La Roja, Costa menyarangkan bola ke gawang Luksemburg dalam kemenangan Spanyol 4-0.

David Silva, Paco Alcacer dan Juan Bernat juga mencetak gol pada laga lanjutan kualifikasi Piala Eropa 2016 Grup C di Stade Josy Barthel ini setelah Spanyol dikritik karena kalah 1-2 dari Slovakia pekan lalu.

“Sangat menggangu saya bahwa saya tidak mampu mencetak gol," kata Costa seperti dikutip AS. "Itu sangat mengganggu, terlebih di atas semuanya, tim juga kalah. Tapi ini memberikan saya lembaran baru."

Ia mengaku tak tahu bagaimana ia akan mencetak gol. Costa pun gembira karena ia mampu memecahkan telur dengan menyumbangkan gol ketiga atas kemenangan Spanyol ini. "Saya harus berterima kasih atas dukungan pelatih. Setiap pertandingan, dia memberikan saya kesempatan lainnya," kata penyerang subur Chelsea di Liga Primer Inggris musim ini.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement