Rabu 14 Jan 2015 05:19 WIB

Menlu Spanyol Tiba di Gaza

Warga di Jalur Gaza, Palestina.
Foto: Reuters
Warga di Jalur Gaza, Palestina.

REPUBLIKA.CO.ID, GAZA -- Menteri Luar Negeri Spanyol Jose Manuel Garcia-Margallo Selasa tiba di Jalur Gaza melalui penyeberangan perbatasan dengan Israel, Erez Beit Hanoun, untuk kunjungan beberapa jam ke Jalur Gaza yang diamuk perang, kata seorang pejabat Palestina.

Maher Abu Sabha, kepala otoritas perbatasan Palestina, mengatakan kepada Kantor Berita Anadolu, Garcia-Margallo bertujuan untuk meninjau langsung dampak serangan Israel baru-baru ini di Gaza dan mengadakan pembicaraan dengan kepala badan PBB untuk pengungsi Palestina UNRWA Pierre Krahenbuhl.

Menteri luar negeri Spanyol tiba di Ramallah Senin. Ia bertemu dengan Perdana Menteri Palestina Rami Hamdallah. Kunjungan itu dilakukan sebagai bagian dari lawatan regional untuk guna memahami lebih dalam keadaan status quo di Timur Tengah.

Garcia-Margallo dijadwalkan akan mengunjungi Israel setelah Jalur Gaza. Selain itu, Garcia-Margallo melakukan kunjungan resmi bertemu dengan Raja Jordania Abdullah II dan sejumlah pengusaha Spanyol di Amman.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement