Kamis 26 Feb 2015 15:50 WIB

Mundur Jadi Bupati Kutai Timur, Isran Noor Akan Ngajar di Australia

Isran Noor
Foto: ROL/Sadly Rachman
Isran Noor

REPUBLIKA.CO.ID, SANGATTA -- Setelah mundur dari jabatannya sebagai Bupati Kutai Timur, Isran Noor mengatakan akan melanjutkan pengabdiannya sebagai dosen di Monash University, Australia.

"Saya ingin belajar dan memberikan kuliah di Monash University Melbourn Australia," kata Isran Noor, di gedung DPRD Sangatta, Kamis (26/2).

Menurut Isran, menjadi dosen di Australia bukanlah alasan utama dirinya mundur sebagai bupati, tapi semata-mana ingin mengabdikan diri di dunia pendidikan kembali seperti dulu.

Hanya saja kata dia, hingga saat ini ia masih melakukan pembicaraan dengan pihak university terkait bidang studi apa yang cocok dan sesuai dengan ilmu yang dimiliki.

Hal itu dikatakan Isran Noor, usai menyerahkan surat pengunduran dirinya ke DPRD (26/2). Di depan para wakil rakyat, Isran mengatakan, memohon kepada seluruh pimpinan dan anggota DPRD agar menyetujui pengunduran dirinya dan mengangkat wakil bupati Ardiansyah Sulaiman menjadi bupati untuk meneruskan masa jabatannya hingga Februari 2016 mendatang.

"Saya mohon DPRD segera memproses dan mengajukan pemberhentian ke Mendagri melalui Gubernur Kalimantan Timur," kata Isran Noor yang tampak didampingi wakilnya Ardiansyah Sulaiman.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement