REPUBLIKA.CO.ID, PYONGYANG –- Media pemerintah Korea Utara memeberitakan bahwa Kim Jong-Un telah mendaki gunung tertinggi di sana. Sebuah foto memperlihatkan Kim sedang berdiri di puncak gunung bersalju, dengan mataahari di belakangnya.
Laporan mengatakan Kim Jong-Un mencapai puncak 2.750 meter bersama ratusan pilot pesawat tempur serta pejabat partai. “Pendakian Gunung Paektu menyediakan pabulum mental yang berharga daripada jenis senjata nuklir,” tulis surat kabar Rodong, seperti dikutip BBC, Senin (20/4).
Pendakian yang dilakukan Kim dikatakan untuk melihat pilot Tentara Rakyat Korea yang telah menyelesaikan tur situs pertempuran di daerah.
Ayahnya, Kim Jong-Il, juga pernah dikatakan lahir di daerah pegunungan. Namun, banyak sejarahwan Korea Utara yang justru menyebut Kim Jong-Il lahri di Rusia.
Menurut PBB, Korea Utara kinI sedang mengalami masalah ekonomi. Sekitar 16 juta penduduknya masih belum diketahui akan makan apa di masa mendatang. Namun Korea Utara masih tertarik mengembangkan senjata nuklirnya, dengan uja coba terakhirnya pada Februari 2013 lalu.