Selasa 28 Apr 2015 15:02 WIB

DPR Tunggu Usulan Pemerintah Soal Calon Kepala BIN

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Bayu Hermawan
Tantowi Yahya
Foto: Republika/ Tahta Aidilla
Tantowi Yahya

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- DPR RI masih menunggu usulan dari pemerintah soal siapa yang akan menjadi calon Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), menggantikan Marciano Norman.

Wakil Ketua Komisi I, Tantowi Yahya mengatakan, komisinya belum punya jadwal kapan pengujian calon Kepala BIN.

"Beberapa nama memang sudah berseliweran. Tapi belum resmi sampai ke kita (Komisi I)," katanya di kompleks MPR/DPR RI, Jakarta, Selasa (28/4).

Ketika ditanya siapa saja nama-nama yang berpotensi menjadi calon Kepala BIN, politikus Golkar itu enggan menyebutkan. Ia hanya mengatakan kemungkinan nama-nama calon kepala BIN itu resmi disampaikan pemerintah pada bulan depan.

Hal itu mengingat, masa tugas Marciano akan selesai pada bulan depan. Menurutnya tak boleh ada kekosongan kepemimpinan di Badan Intelijen Negara.

"Nggak tahu juga ya. Mungkin bisa saja reses sekarang diusul-kan," ujarnya.

Kepala BIN Marciano akan purna tugas Mei mendatang. Para pegiat hak asasi manusia sudah mengawasi transisi kepemimpinan di badan tersebut. Beberapa nama pun dimunculkan.

Diantaranya oleh Setara Institute, antara lain: mantan Wakil Panglima TNI, Jenderal (Purnawirawan) Fachrul Razi, mantan Wakil Kepala BIN As'ad Said Ali, dan mantan Wakil Menteri Pertahanan, Jenderal (Purnawirawan) Sjafrie Sjamsoeddin.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement