REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Mantan Ketua Tim Reformasi Tata Kelola Migas, Faisal Basri mendatangi Bareskrim Polri, Kamis (21/5) sore. Faisal tiba di Bareskrim sekitar pukul 17.15 WIB. Namun, Faisal tidak memberikan penjelasan banyak maksud kedatangannya ke Bareskrim.
"Koordinasi-koordinasi saja," ujar Faisal singkat, di Bareskrim Polri, Kamis (21/5).
Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim Polri, Brigjen Victor Edy Simanjuntak saat dikonfirmasi mengatakan, Faisal akan dimintai pendapat terkait perkara-perkara yang ditangani Bareskrim saat ini. Kendati demikian, Victor enggan menjelaskan perkara apa saja yang akan meminta pendapat dari Faisal.
"Nanti saja saya akan jelaskan," kata Victor.