Ahad 24 May 2015 23:09 WIB

Konsumsi Beras Plastik Picu Sel Kanker

Beras Plastik
Foto: Antara/Risky Andrianto
Beras Plastik

REPUBLIKA.CO.ID, TEMBILAHAN -- Dokter spesialis gizi klinik Dr Verawati Sudarma, Mgizi, Sp.GK , mengungkapkan, mengkonsumsi beras plastik dapat menimbulkan efek samping bagi kesehatan tubuh. Salah satunya bisa memicu kanker.

Ia mengatakan, untuk jangka pendek tergantung banyak atau tidaknya campuran dari beras plastik tersebut. Misalnya, kata dia, beras palsu yang digunakan lebih banyak dibandingkan dengan beras asli, maka tubuh akan menolak karena beras palsu termasuk benda asing.

"Akibatnya bisa menimbulkan reaksi muntah-muntah dan diare," jelasnya, Ahad (24/5).

Selain itu dia juga menjelaskan jika beras palsu dikonsumsi dalam waktu panjang, juga akan menimbulkan dampak jangka panjang bagi kesehatan. Seperti kanker.

"Jika dikonsumsi dalam jumlah banyak dan sering maka akan bersifat karsiogenik dimana akan memicu kanker, dan kanker yang ditimbulkan lebih ke pencernaan," ucap dia.

Karena itu, ia menyarankan masyarakat berhati-hati saat hendak membeli beras. "Karena sangat berisiko untuk kesehatan tubuh baik jangka pendek dan panjang."

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement