Jumat 18 Dec 2015 14:05 WIB

Barbie Rilis Film Terbaru Rock ‘N Royals

Rep: Desy Susilawati/ Red: Indira Rezkisari
Boneka Barbie
Foto: EPA
Boneka Barbie

REPUBLIKA.CO.ID, Di musim liburan akhir tahun Barbie menampilkan tayangan film yang mengangkat unsur musik. Judulnya Rock 'N Royals.

Sebuah film dengan plot cerita yang inspiratif, animasi yang apik, tata musik yang seru serta mengajarkan tentang nilai-nilai interpersonal seperti kesopanan, kebersamaan atau kerja sama tim, mendorong kreativitas dan menginspirasi anak-anak perempuan untuk memiliki semangat dan kepercayaan diri dalam mengekspresikan dirinya melalui musik.

Marketing Manager (Girls Category) Mattel South East Asia, Fong Jia Li, menjelaskan anak-anak perempuan dan para orang tua akan mendapati bahwa film Rock ‘N Royals adalah sebuah tontonan yang dibuat khusus untuk menginspirasi dan mendorong semangat super yang ada dalam diri setiap anak melalui musik.

“Sebagai contoh, lagu utama dalam film ini yang berjudul ‘Raise Our Voices’, merupakan lagu yang mengajak anak-anak perempuan untuk menemukan ciri khas mereka sendiri dengan percaya diri, kerja keras, semangat pantang menyerah, kerja sama tim dan menerima perbedaan dengan positif,” ujarnya dalam siaran pers yang terima Republika.co.id, Jumat (18/12).

Film Rock ‘N Royals menampilkan dua tokoh utama yaitu Barbie yang berperan sebagai Putri Courtney, seorang putri bangsawan yang modern dan Erika seorang penyanyi rock terkenal. Masing-masing mendaftar ke sekolah tujuan mereka, dua sekolah yang sangat berbeda dan saling bersaing.

Namun terjadi kekeliruan yang mengakibatkan mereka terdaftar di sekolah yang bukan mereka tuju. Tak lama kemudian, mereka mengetahui bahwa kedua sekolah tersebut terancam tutup dan satu-satunya jalan untuk mengatasinya adalah dengan menemukan ciri khas masing-masing, saling menerima perbedaan dan maju bersama sebagai satu tim untuk menyelamatkan sekolah masing-masing.

Peluncuran Rock ‘N Royals dalam dua jenis konten yaitu film dan musik merupakan sebuah penggabungan yang dipercaya dapat memberikan pengajaran yang optimal pada anak karena musik adalah bahasa yang universal.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement