Senin 11 Jan 2016 07:42 WIB

Agung Laksono: Golkar Dukung Pemerintah Bukan karena Kepepet

Rep: Amri Amrullah/ Red: Esthi Maharani
Agung Laksono
Foto: JAK TV
Agung Laksono

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Di tengah wacana resuffle, isu partai Golkar yang akan merapat ke pemerintah kian kencang. Ketua Umum Golkar versi Munas Ancol, Agung Laksono menegaskan Golkar seharusnya sudah mendukung pemerintah sejak lama, bukan setelah keadaan kepepet seperti sekarang.

"Dari Golkar Munas Ancol keinginan untuk mendukung pemerintah sudah menjadi konsep awal. Tapi isu dukungan itu bukan seperti saat ini muncul karena posisi kepepet setelah tidak kepengurusan yang sah," kata Agung kepada Republika, Ahad (10/1).

Menurut dia, kalau ada keinginan Golkar untuk bergabung dan mendukung pemerintah saat ini, jangan sampai terlihat hanya sekadar untuk mendapatkan perhatian pemerintah misalnya SK Kepengurusan Golkar bisa dikeluarkan oleh Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham).

Agar bentuk dukungan terhadap pemerintah lebih elegan, menurut Agung ada baiknya keputusan untuk mendukung pemerintah tersebut dihasilkan di Munas Luar Biasa (Munaslub). Karena itu, ia berharap Munaslub segera dilakukan agar ada kepengurusan Golkar yang sah dan dukungan ke pemerintah dapat segera diputuskan.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement