Senin 25 Jan 2016 07:45 WIB

Pagi Ini, KRI Angkut Eks Gafatar Menuju Jakarta

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Ilham
Sejumlah eks-anggota Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar)
Sejumlah eks-anggota Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar)

REPUBLIKA.CO.ID, PONTIANAK -- Proses pemulangan eks Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar) terus dilakukan. Pagi ini, pemulangan dengan tujuan Jakarta dilakukan melalui jalur laut.

"Ini tujuan Jakarta, ke Tanjung Priok," kata Miftahul Hadi Petugas dari Kementerian Perhubungan kepada Republika.co.id di Pelabuhan 06 Dwikora, Pontianak, Senin (25/1).

Pantauan Republika, saat ini pengungsi sedang proses memasuki kapal menggunakan KRI Teluk Banten. Pengungsi yang akan diberangkatkan pagi ini merupakan warga yang gagal berangkat pada Ahad (24/1) malam melalui pesawat udara.

Sebelumnya, Kapendam XII Tanjungpura, Kolonel Infantri, Muchlis mengatakan, pemulangan eks Gafatar Ahad mama tujuan Jakarta dibatalkan. Berdasarkan jadwal semula, pengungsi akan diterbangkan pukul 21.00 WIB malam menggunakan pesawat Lion Air. "Flight terakhir di-cancel," kata Muchlis di Bekangdam XII Tanjungpura, Ahad (24/1).

Pembatalan tersebut, menurut Muchlis, karena keterbatasan pesawat. Sebanyak 700 orang akan dipulangkan menuju Jakarta hari ini. "Besok (Senin) pukul 06.00 WIB direncanakan sudah mulai pergeseran ke pelabuhan dwikora," kata Muchlis.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement