REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo menerima kunjungan Putri Astrid Josephine dari Kerajaan Belgia di Istana Merdeka, Selasa (15/3). Putri Astrid, tiba pukul 10.00 WIB, langsung disambut Presiden Jokowi di pintu depan Istana Merdeka.
Putri yang telah berusia 53 tahun tersebut nampak anggun mengenakan blazer berwarna merah muda dan rok selutut warna abu-abu. Di bahu kiri Putri Astrid tersampir selendang batik dengan motif hitam putih.
Presiden Jokowi dan Putri Astrid kemudian bersalaman sambil memberi kesempatan pada media untuk mengambil gambar. Setelah itu, Jokowi dan Putri Astrid masuk ke salah satu ruangan di Istana Merdeka untuk melakukan pertemuan tertutup.
Dalam kunjungannya ke Indonesia, putri kedua dari Raja Albert II tersebut didampingi sejumlah delegasi bisnis dari Belgia. Pada Senin (14/3) kemarin, Putri Astrid juga telah berkunjung ke Istana Wakil Presiden dan bertemu dengan Wakil Presiden HM Jusuf Kalla.