Selasa 17 May 2016 03:45 WIB

Harga Daging Ayam di Pangkalpinang Stabil Jelang Ramadhan

Pedagang daging ayam menunggu pembeli, di Pasar Kosambi, Kota Bandung, Kamis (21/1).
Foto: Republika/ Edi Yusuf
Pedagang daging ayam menunggu pembeli, di Pasar Kosambi, Kota Bandung, Kamis (21/1).

REPUBLIKA.CO.ID, PANGKALPINANG -- Harga daging ayam di pasar-pasar di Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung bertahan stabil menjelang Ramadhan karena stok cukup dan pasokan lancar.

"Pasokan daging ayam baik lokal maupun dari daerah sentra masih cukup lancar tidak ada kendala yang menghambat dan mengakibatkan gejolak harga," kata Kabid Perdagangan Dalam dan Luar Negeri Disperindagkop Pangkalpinang, Eka Subehi, Senin (17/5).

Menurut dia, permintaan masih normal sehingga harga tetap bertahan stabil. Penambahan stok juga cukup maksimal baik dari lokal maupun dari daerah sentra.

Berdasarkan pantauan petugas di lapangan, harga daging ayam broiler di Pasar Rumput dan Pasar Jalan Irian masing-masing berkisar Rp 28.000 perkilogram, di Ratu Tunggal Rp 29.000 dan di Pasar Pagi Kampung Melayu Rp 24.000 per kilogram.

"Harga normal di setiap pasar memang berbeda karena daya beli warga yang juga berbeda. Biasanya gejolak harga sering terjadi saat menjelang perayaan hari besar keagamaan seiring permintaan meningkat drastis," ujarnya.

Menurut dia, produksi peternak ayam baik dari lokal maupun dari daerah sentra cukup bagus sehingga pedagang tidak kesulitan mendapatkan stok.

"Mungkin seminggu menjelang Ramadan permintaan akan meningkat drastis dan juga akan banyak pedagang daging ayam dadakan yang bermunculan," katanya.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement