REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Haedar Nasir mengatakan seluruh negara harus bersatu melawan tindakan terorisme dan menganggapnya sebagai musuh bersama.
"Harus ada tindakan kolektif antarnegara dan bangsa menghadapi terorisme," ujar Haedar dalam siaran pers yang diterima Republika, Selasa (5/7).
Menurutnya, dunia Islam harus bersatu melawan segala bentuk terorisme dan organisasi yang berada di belakangnya agar tidak menjadi area merusak masa depan bangsa dan negara di kawasan ini, yang muaranya menghancurkan peradaban Islam.
Semua umat manusia di seluruh dunia tidak boleh kehilangan optimisme dalam melawan terorisme. "Semoga Allah memberikan kekuatan bagi semua umat-Nya yang istiqamah menegakkan kebenaran melawan kezaliman di muka bumi," katanya.
Sebelumnya diberitakan, aksi pengemboman terjadi di dekat Masjid Nabawi di Kota Suci Madinah, Jeddah dan Qatif. Korban bom bunuh diri di tiga kota di Arab Saudi ini menewaskan sejumlah orang.