Selasa 23 Aug 2016 20:26 WIB

Menkeu: Butuh Dua Bulan Kaji Kenaikan Cukai Rokok

Rep: Satria Kartika Yudha/ Red: M Akbar
Menteri Keuangan Sri Mulyani memberikan sambutan saat peringatan 39 Tahun Pasar Modal Indonesia di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Rabu (10/8). (Republika/Tahta Aidilla)
Foto: Republika/ Tahta Aidilla
Menteri Keuangan Sri Mulyani memberikan sambutan saat peringatan 39 Tahun Pasar Modal Indonesia di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Rabu (10/8). (Republika/Tahta Aidilla)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan, masih perlu melakukan kajian untuk melakukan kenaikan cukai rokok. Menurut Sri, kajian ini akan dilakukan hingga dua bulan ke depan.

Sri mengaku mengapresiasi atas adanya studi mengenai sensitifitas dari pelaku rokok terhadap harga rokok. Dalam studi tersebut disebutkan, para perokok kemungkinan akan berhenti merokok apabila harga dinaikkan tiga kali lipat menjadi di kisaran Rp 50 ribu per bungkus.

Sri mengatakan, Kemenkeu akan berpegang pada UU Cukai untuk mengkaji kenaikan cukai rokok. Kemudian juga meminta masukan dari berbagai pihak seperti Kementerian Kesehatan, Kementerian Perindustrian, Kementerian Ketenagakerjaan.

"Semuanya harus dibuat secara komprehensif. Jadi kira-kira, hal itu yang akan dilakukan dalam waktu dua bulan ke depan," kata Sri di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (23/8).

Sri tidak menjawab dengan tegas ketika ditanya apakah memungkinkan apabila harga rokok naik jadi Rp 50 ribu per bungkus. Yang pasti, kata Sri, dalam UU Cukai, tarif cukai maksimalnya adalah sebesar 57 persen dari harga jual.

"Kalau mau sesuai dengan nominal yang disebutkan, itu berarti harga jualnya harus naik tinggi supaya cukainya tidak lebih dari 57 persen," ujar dia.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement