REPUBLIKA.CO.ID, MILAN – Legenda Italia, Alessandro Nesta meragukan daya saing negaranya dalam berkompetisi di kancah internasional. Mantan bek tangguh Lazio dan AC Milan ini mengatakan, minimnya kualitas bintang di negaranya jadi persoalan yang sangat besar dan berpengaruh.
Untuk itu, jelang laga persahabatan melawan Jerman Rabu (16/11) dini hari nanti WIB pun, Nesta ragu Italia bisa berbuat banyak. “Tidak ada kualitas yang cukup bagi Italia untuk berkompetisi melawan Jerman atau tim manapun,” tegas Nesta dikutip dari Omnisport, Selasa (15/11).
Peraih dua gelar Liga Champions ini mengatakan, mengakui Italia punya perjalanan mengesankan saat dilatih Antonio Conte pada ajang Piala Eropa 2016. Namun, menurut dia, saat itu situasi turnamen pun tak memihak Italia yang kalah di perempat final pada sesi adu penalti melawan Jerman. “Waktu itu ada Conte. Italia punya daya saing meski tak maksimal," kata dia.
Menurut pelatih Miami FC di North American Soccer League (NASL) ini, sekarang Italia akan menjalani perjalanan berat menuju raihan prestasi. Bahkan menurutnya, Italia harus sabar membangun kekuatan dalam beberapa tahun lagi. “Kita lihat apa yang bisa Giampiero Ventura (pelatih Italia). Hasil di lapangan akan memberitahukan tentang kepantasan Italia berkompetisi," kata Nesta yang kini berumur 40 tahun.