Kamis 08 Dec 2016 05:51 WIB

Indonesia Dorong Myanmar Gelar Dialog Antaragama

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi
Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi

REPUBLIKA.CO.ID, NUSA DUA -- Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi mengatakan Indonesia mendorong Myanmar untuk mengadakan dialog antar agama (interfaith dialogue) dalam menyelesaikan permasalahan di Rakhine, bagian utara Myanmar.

"Kerjasama yang akan ditekankan ke depan adalah dalam konteks dialog antar agama (interfaith dialogue)," kata Retno LP Marsudi usai pertemuan bilateral dengan Menteri Luar Negeri Suriname Niermala Badrising di Hotel Westin, Nusa Dua, Bali, Rabu (7/12) malam.

"Kita melihat Myanmar sangat majemuk, sangat plural demikian juga Indonesia merupakan sebuah bangsa dengan masyarakat yang sangat plural," kata Menlu Retno Marsudi menjelaskan.

Ia sudah berbicara dengan organisasi Muslim dan Budha untuk meningkatkan kerjasama di bidang itu. "State Counsellor sangat mengapresiasi peran yang ingin dimainkan Indonesia untuk membantu menyelesaikan masalah di Rakhine," kata dia.

Selain itu, ia mengatakan pihaknya siap memperkuat kerja sama dengan Myanmar dalam bidang pembangunan kapasitas untuk penghormatan Hak Asasi Manusia dan bidang demokrasi.

"Ini sebetulnya sebuah kelanjutan dari kerjasama yang sudah kita lakukan cukup lama dengan Myanmar, karena dalam konteks Bali Democracy Forum, terutama kerjasama melalui institute peace and democracy, beberapa program memang kita berikan atau kita rancang untuk bekerjasama dengan Myanmar," kata dia.

Pertemuan dengan State Counsellor Myanmar Aung San Suu Kyi pada Selasa (6/12), lanjut dia, adalah komitmen dari kelanjutan kerjasama di bidang demokrasi, tata kelola pemerintahan yang baik, serta penghormatan terhadap hak asasi manusia.

Indonesia menyampaikan kembali perhatiannya terhadap permasalahan yang terjadi di Rakhine dalam pertemuan tersebut. "Indonesia mengharapkan kiranya kondisi di Rakhine State bisa dikembalikan dengan mepertimbangkan masalah perlindungan dan penghormatan terhadap Hak Asasi Manusia untuk semua masyarakat yang ada di Rakhine State, termasuk masyarakat Muslim yang tinggal di sana," ujar Menlu Retno menjelaskan.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement