Kamis 30 Mar 2017 15:42 WIB

NTB Gelar Festival Desa Inovatif 2017

Rep: Muhammad Nursyamsyi/ Red: Winda Destiana Putri
Desa Wisata. Ilustrasi
Foto: Yukpiknik
Desa Wisata. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) menggelar Festival Desa Inovatif di Taman Budaya NTB, Kamis (30/3). Gubernur NTB TGH Muhammad Zainul Majdi mengatakan, desa inovatif merupakan masa depan NTB.

Zainul menyampaikan, kemajuan NTB membutuhkan kreativitas-kreativitas dan keberdayaan masyarakat di semua tempat, termasuk yang hadir dan tumbuh di desa. Pria yang juga dikenal sebagai Tuan Guru Bajang (TGB) melanjutkan, sebagian besar masyarakat NTB masih bermukim di desa, sehingga bila masyarakat desa dalam jumlah yang besar ini mampu memanfaatkan inovasi dengan sebaik-baiknya maka desa akan cepat maju dan akan menjadi motor penggerak pembangunan daerah secara keseluruhan.

"Desa inovatif adalah identik dengan tempat yang indah dan baik, tempat berkontribusi menyelesaikan persoalan yqmg dihadapi oleh masyarakat," ujar TGB. TGB mengharapkan desa inovatif mampu menularkan nilai baik bagi desa lainnya.

Ia menambahkan, yang menarik dari desa yang telah melakukan iinovasi, tidak memberikan solusi bukan dengan biaya tinggi, sesuatu yamg rumit, namun hadir secara kontekstual menyelesaikan persoalan masing-masing sesuai karakter persoalan yang dihadapinya. "Desa inovasi membuka mata kita bahwa ternyata di desa banyak melahirkan karya, baik teknologi, sistem, maupun tata cara yang memudahkan kehidupan masyarakat," lanjut TGB.

Kehadiran desa inovatif, kata TGB, juga menghapus stigma yang berkembang bahwa desa kerap disandingkan dengan keterbelakangan dan ketidakberdayaan.

"Kalau sekarang urbanisasi terjadi banyak warga desa datang mencari pekerjaan dan pindah bermukim di kota, suatu saat nanti dengan pengembangan desa inovasi ini akan banyak orang kota datang ke desa menimba ilmu, mencari hal baru yang memberi inspirasi, dan pengetahuan bagi hidup mereka," ucap dia.

TGB mengharapkan desa inovatif juga bisa menjadi embrio aktivitas ekonomi maupun cikal bakal pola pembangunan desa. "Ke depan kita berharap dari festival inovasi desa ini lahir pula festival wisata desa, festival budaya desa, maju desa kita, maju NTB kita," TGB menegaskan.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement