REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Judy Sheindlin untuk pertama kalinya menduduki daftar Forbes sebagai pembawa acara TV dengan bayaran tertinggi di dunia. Prestasi itu didapatkan setelah dua dekade penayangan "Judge Judy".
Menurut publikasi tersebut, pembawa acara berusia 76 tahun ini meraup 147 juta dolar AS sebelum pajak tahun lalu. Pendapatan itu menghasilkan lebih banyak uang dari Ellen DeGeneres sebesar 87,5 juta dolar AS, Dr Phil McGraw 77,5 juta dolar AS, Ryan Seacrest 74 juta AS, Steve Harvey 44 juta AS, dan banyak lagi.
Pendapatan Sheindlin mencapai tonggak sejarah berkat kesepakatan tahun 2017 dengan CBS. Menurut Forbes, dia menjual perpustakaan "Judge Judy" sebanyak 5.200 episode, serta hak untuk episode program sindikasi di masa mendatang dengan perkiraan 100 juta dolar AS.
Acara "Judge Judy" sekarang masuk musim ke-23 dan mengumpulkan lebih dari 10 juta pemirsa setiap hari. Program televisi itu berisi acara pengadilan berbasis panel yang memulai debutnya kembali pada tahun 2014 dan berkat itu Sheindlin menghasilkan 47 juta dolar AS.
Secara total, Sheindlin membanggakan kekayaan bersih sebesar 400 juta dolar AS. Hal itu menjadikannya wanita terkaya ke-48 di Amerika.
Pada bulan Maret 2016, Sheindlin secara terbuka mengungkapkan tentang kenaikannya menjadi bintang dan mendapatkan gaji 47 juta dolar AS per tahunnya. Pernyataan itu diungkapkan saat bersaksi dalam gugatan melawan agen Richard Lawrence dan perusahaannya Rebel Entertainment Partners, yang menuduh CBS dan CBS Television Studios perusahaan produksi Big Ticket Television telah menolak keuntungan agen dari pertunjukan.
"Mereka membayar saya uang yang seharusnya mereka lakukan karena mereka tidak punya pilihan," kata Sheindlin.