REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Film Keluarga Cemara yang diproduksi oleh Visinema Pictures berhasil menjadi box office dan ditonton hampir 1,7 juta penonton. Respons yang positif dari masyarakat mendorong Visinema untuk membuat Keluarga Cemara The Series.
Sutradara Keluarga Cemara The Series, Sabrina Rochelle mengungkap, rencananya Keluarga Cemara The Series akan tayang mulai akhir tahun 2019. Sementara untuk proses pengambilan gambar akan dimulai pada bulan Juli 2019.
"Proses produksinya mulai Juli dan tayangnya akhir tahun 2019. Semoga nantinya Keluarga Cemara The Series ini bisa diterima dengan baik oleh masyarakat," kata Sabrina di Hotel GranDhika Jakarta usai buka puasa bersama Visinema, beberapa waktu lalu.
Sabrina mengaku, banyak tantangan ketika akan menggarap serial dari film Keluarga Cemara. Salah satu tantangannya yaitu bagaimana menyusun adegan dan menyusun masalah-masalah yang periodik atau bersambung per episode.
Menurut Sabrina, masalah dan tema yang akan diangkat dalam Keluarga Cemara The Series ini akan berbeda dengan Keluarga Cemara The Movie. Ia tidak menjelaskan secara gamblang, namun yang pasti masalah yang diangkat akan disesuaikan dengan permasalahan yang terjadi saat ini.
"Salah satunya akan fokus pada cerita tokoh Euis, bagaimana dia sekolah dan masalah lain yang pasti relate dengan kondisi zaman sekarang ya," kata dia.
Terkait pemain, jelas Sabrina, kemungkinan besar akan tetap diperankan oleh aktor yang sama seperti di Keluarga Cemara The Movie. Bahkan menurut dia, akan ada penambahan pemain mengingat kebutuhan series lebih panjang dan luas.
Namun ia juga belum bisa membocorkan siapa saja aktor yang akan bergabung dengan Keluarga Cemara The Series tersebut.
"Soal itu (pemain tambahan) belum bisa bocorin, takut salah ngomong. Cuma yang pasti, bakal ada pemain tambahan karena kalau seri ceritanya bisa lebih luas," ungkap Sabrina.
Sementara terkait platform penayangan Keluarga Cemara The Series, pihak Visinema juga masih enggan membocorkan apakah nanti akan tayang di televisi atau platform lain.
"Platform penayangannya masih kami simpan. Nanti kami akan kasih tau tayang di platform mana, yang pasti proses produksi akan dimulai setelah Lebaran tahun ini," kata produser rumah produksi Visinema Anggia Kharisma.