Selasa 13 Aug 2019 09:00 WIB

Gubernur DKI Diminta Populerkan Permainan Tradisional

LPAI meminta sejumlah gubernur DKI Jakarta populerkan permainan tradisional.

Rep: Mimi Kartika/ Red: Reiny Dwinanda
Anak-anak bermain permainan tradisional pada acara Festival Permainan Tradisional Anak Betawi di Hutan Kota Srengseng, Jakarta, Sabtu (3/8).
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Anak-anak bermain permainan tradisional pada acara Festival Permainan Tradisional Anak Betawi di Hutan Kota Srengseng, Jakarta, Sabtu (3/8).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI) Seto Mulyadi atau akrab dipanggil Kak Seto telah meminta sejumlah gubernur untuk mempopulerkan kembali permainan tradisional. Ia mengaku telah melayangkan surat untuk bertemu dan mengajak Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali bermain permainan tradisional demi anak-anak.

"Kami sudah membuat surat, sudah cukup lama kira-kira dua sampai tiga minggu yang lalu kepada Pak Gubernur untuk memohon waktu menghadap, kami masih terus menunggu," ujar Kak Seto saat dihubungi Republika.co.id, Senin (12/8) malam.

Baca Juga

Kak Seto pun menunggu perhatian dari Gubernur DKI Jakarta, mengingat Ibu Kota memenangkan penghargaan dari Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) kategori Pemerintah daerah Provinsi ramah anak. Ia menjelaskan, ruang terbuka yang terbatas di Jakarta tak menjadi penghalang bermain permainan tradisional.

Permainan tradisional, menurut Kak Seto, dapat dilakukan di mana saja, bahkan di ruang sempit sekaligus dan rumah apalagi permainan yang murah meriah.

"Di halaman rumah, main engkle dan lompat tali juga bisa, sesuatu yang murah meriah. Naik egrang itu dari bambu dibuat keliling tempat, itu sederhana sekali tapi melatih keseimbangan, melatih kerja sama, melatih ketangkasan," jelas Kak Seto.

Sambil menunggu jawaban dari Gubernur DKI Jakarta soal permainan tradisional, Kak Seto mengatakan, LPAI kemungkinan akan berkesempatan bertemu Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil pekan depan. Ia akan meminta gubernur yang akrab disapa Emil itu mempopulerkan kembali permainan tradisional demi menghindarkan anak-anak dari ketergantungan berlebihan pada gadget.

Menurut Kak Seto, permainan tradisional bermanfaat bagi meningkatkan kesehatan karena anak-anak bergerak darah mengalir lebih lancar sehingga lebih energik. Tak kalah penting, permainan tradisional dapat meningkatkan sosialisasi anak serta belajar bekerja sama, berteman, serta belajar nilai-nilai etika dan moral kejujuran.

Kak Seto mengatakan, LPAI telah bertemu Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) untuk memulai mempopulerkan permainan tradisional di kantor gubernur beberapa waktu lalu. Setelah mengajak gubernur, Kak Seto berencana akan menyerukan lurah, camat, RT, RW, dan tiap keluarga untuk berperan agar anak-anak memainkan permainan tradisional ketimbang gawai.

"Sehingga anak-anak merasa selain gadget ada lagi yang juga tidak kalah menariknya, yaitu permainan-permainan tradisional," kata dia.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement