REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyanyi Marcell mengungkap bintang tamu istimewa pada konser tunggalnya mendatang, "Marcell Tujuh Belas". Pelantun tembang "Firasat" itu akan berbagi panggung dengan solois Raisa, grup musik RAN, serta istri tercintanya, Rima Melati.
Bersama para bintang tamu, Marcell mengusung konsep konser yang intim dan bertujuan untuk menyatukan penggemar segala usia. Dia ingin Teman Marcell, sebutan untuk penggemarnya, bisa menikmati perayaan 17 tahun berkariernya.
"Tahun ini adalah sweet seventeen karier saya sebagai penyanyi. Saya ingin bertatap wajah dan bernyanyi bersama penggemar yang begitu berarti dalam perjalanan karier saya," ungkap Marcell lewat pernyataan resminya.
Konser bakal berlangsung di Balai Sarbini, Jakarta, pada 18 Oktober 2019. Solois bernama lengkap Marcellius Kirana Hamonangan Siahaan itu bakal membawakan 27 lagu dalam empat segmen pertunjukan, yaitu Romantic, Upbeat, Jazzy, dan Hits.
Pria 41 tahun itu ingin memuaskan seluruh penggemar dari lintas generasi. Konser merupakan kolaborasi promotor Betiga Satu Rasa bekerja sama dengan Empire Live, Millionaires Entertainment, dan VMC Music.
Menuju hari-H pelaksanaan konser, sudah ada dua periode penjualan tiket pre-sale yang dilakukan. Persediaan tiket periode pertama pada 1-7 Agustus 2019 dan kedua pada 8-17 Agustus 2019 habis dalam waktu singkat.
Sementara, tiket reguler terbagi dalam lima kategori. Klasifikasi itu antara lain Tribune (Rp 350 ribu), Bronze (Rp 500 ribu), Silver (Rp 850 ribu), Gold (Rp 1 juta), dan Platinum (Rp 1,5 juta). Tautan penjualan bisa diakses lewat situs tiket.com.