Sabtu 07 Sep 2019 01:20 WIB

Woody Allen Kembali Terseret Kasus Lama

Kasus lama menyeret Woody Allen berupa tuduhan kekerasan kepada putri angkatnya

Rep: Kiki Safitri (cek n ricek)/ Red: Kiki Safitri (cek n ricek)
Foto: Deadline
Foto: Deadline

Kasus lama yang menyeret Sutradara Woody Allen soal tuduhan kekerasan kepada putri angkatnya, Dylan Farrow, pada 1992 silam kembali diungkit. Dalam sebuah acara televisi, Farrow mengungkapkan penganiayaan itu secara rinci. Di luar dugaan, kasus yang telah terkubur selama lebih dari seperempat abad itu, menjadi topik perbincangan paling hot awal pekan ini.

Meskipun Allen berkali-kali menampik tuduhan tersebut, namun bantahan dia berbeda dengan keterangan beberapa bintang-bintang yang mengenal dan pernah bekerja sama dengan dirinya. Sebut saja misalnya, Greta Gerwig, Colin Firth, dan Mira Sorvino.

Ketiga aktor tersebut menyatakan penyesalan karena telah bekerja dengan Allen, dan sempat menjadi topik hangat di Twitter dengan hashtag #MeToo yang menyoroti tentang tuduhan pelecehan seksual di Hollywood dan industri lainnya.

Meski demikian, Allen menerima dukungan dari sejumlah artis seperti, pemenang Oscar untuk perannya dalam film 1977 Annie HallDiane Keaton. Scarlett Johanson yang pernah bekerja sama dengan Allen juga turut memberikan dukungan.  

Baca Juga: Kevin Federline Tuduh Ayah Britney Spears, Aniaya Anaknya

Selain mereka, putra Allen, Moses Farrow, juga membantah tuduhan terhadap ayahnya tersebut. Ia bahkan menuduh, ibunya, Mia Farrow, adalah dalang di balik apa yang pernyataan Dylan Farrow.

Masalah ini jelas berdampak pada karier Allen sebagai sutradara. Amazon baru saja mengakhiri hubungan kerjasama dengan Allen dan mengikuti gerakan hashtag #MeToo.

Putusnya hubungan kerjasama dengan Amazon membuat Allen tidak dapat menemukan distributor baik di AS maupun di Inggris untuk film-filmnya mendatang. Padahal saat ini ia sedang mencari distributor untuk film terbarunya A Rainy Day di New York. Film terbaru Allen yang sedang digarap adalah Rivkin's Festival  yang dibintangi Christoph Waltz dan Gina Gershon.

BACA JUGA: Cek BREAKING NEWS, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ceknricek.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ceknricek.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement